Banner
Ayo Sukseskan Tracer Study IAIN Palopo

Kuliah Umum FUAD Hadirkan Direktur Pascasarjana UIN Mataram

Kuliah Umum FUAD Hadirkan Direktur Pascasarjana UIN Mataram

Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah menggelar Kuliah Umum dengan tema Ekspresi Keberagamaan Generasi Milenial di Media Sosial pada Senin 23/01/2023. Kegiatan ini menghadirkan Direktur Pascasarjana UIN Mataram, Prof. Dr. TGH. Fahrurrozi Dahlan, MA. Acara dilangsung secara daring dan luring.

Rektor IAIN Palopo, Prof. Dr. Abdul Pirol, M.Ag membuka sekaligus memberikan sambutan. Turut hadir Wakil Rektor III Dr. Muhaemin, MA., Direktur Pascarajana Dr. H.M. Zuhri Abu Nawas, MA., Wakil Dekan I FUAD Dr. Baso Hasyim, M.Sos.I, Wakil Dekan II Dr. Syahruddin, M.H.I. dan Para Ketua dan Sekretaris Prodi lingkup FUAD IAIN Palopo.

Seluruh peserta cukup antusias mengikuti acara sampai selesai meskipun bertepatan dengan hari libur nasional. Peserta kebanyakan dari mahasiswa S1 dan sebagian mahasiswa S2. Sehingga Gedung Teater Mini FUAD penuh bahkan ada yang tidak kebagian kursi. Disamping itu, peserta juga banyak di ruang virtual Zoom Meeting.

Dalam slide materi yang disampaikan bahwa setidak ada 8 ekspresi di media sosial. Ekspresi tersebut dikatikan dengan Kecerdasan Intelektual (IQ), Kecerdasan Emosional (EQ), dan Kecerdasan Spiritual (SQ). Sehingga ekspresi tersebut menunjukkan karakter orangnya.

Diantara ekspresi tersebut ialah, orang yang tinggi IQ tapi rendah EQ dan SQ maka ia berkarakter Tukang Kritik. Ia yang tinggi EQ tapi rendah IQ dan SQ, maka cenderung melankolis. sementara orang yang tinggi SQ tapi rendah IQ dan EQ, maka cederung fanatik dan agamis. Kemudian, orang yang tinggi ketiganya, maka dialah Insan Kamil yang berbudi, Berakhlak, dan Berkarakter Profesional. Semua itu disampaikan dengan renyah dan penuh humor sehingga para peserta sangat senang dan penuh gelak tawa serta tepuk tangan.

Disela-sela menyampaikan materi, Prof. Fahrurrozi juga memberikan dukungan terhadap proses transformasi kelembagaan IAIN menjadi UIN, yang kemudia disambut tepuk tangan penuh harapan oleh seluruh peserta di ruangan. Semoga hal itu segera terwujud demi kemajuan kampus hijau.

Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *

Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah