Banner
Ayo Sukseskan Tracer Study IAIN Palopo

DEKAN FAKULTAS USHULUDDIN, ADAB, DAN DAKWAH (FUAD) IAIN PALOPO HADIRI PENANDATANGANAN MOU DENGAN UNIVERSITAS PTIQ JAKARTA

DEKAN FAKULTAS USHULUDDIN, ADAB, DAN DAKWAH (FUAD) IAIN PALOPO HADIRI PENANDATANGANAN MOU DENGAN UNIVERSITAS PTIQ JAKARTA

DEKAN FAKULTAS USHULUDDIN, ADAB, DAN DAKWAH (FUAD) IAIN PALOPO HADIRI PENANDATANGANAN MOU DENGAN UNIVERSITAS PTIQ JAKARTA

Jakarta, 20 Juni 2024 – Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo, Dr. Abdain, S.Ag., M.H.I., turut berpartisipasi dalam acara penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (MoA) dengan Universitas PTIQ Jakarta. Acara yang berlangsung di Jakarta pada 20 Juni 2024 ini bertujuan mempererat kerjasama dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepda masyarakat antara kedua lembaga.

Rektor Universitas PTIQ Jakarta, Prof. Dr. Nasaruddin Umar, M.A., dalam sambutannya menekankan pentingnya kerjasama ini untuk memperluas jaringan akademik dan memperkuat komitmen dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Kerjasama ini merupakan landasan kuat untuk memperkaya pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, serta mendukung pertumbuhan keilmuan di bidang Islam.

Rektor IAIN Palopo, Dr. Abbas Langaji, M.Ag., dalam sambutannya berharap kerjasama ini dapat memperoleh berkah dari guru-guru di Universitas PTIQ dan membuka peluang untuk pertukaran dosen serta pembimbingan skripsi yang melibatkan kedua perguruan tinggi. Kami berharap kolaborasi ini akan memperkaya pengalaman akademik dan mendukung pengembangan keilmuan di IAIN Palopo.

Penandatanganan MoA mencakup kerjasama antara Fakultas Ushuluddin dan Fakultas Dakwah Universitas PTIQ Jakarta dengan Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah IAIN Palopo. Kolaborasi ini akan memfasilitasi pertukaran dosen dan mahasiswa untuk memperkaya pengalaman akademik, serta menjalankan penelitian bersama yang memperkuat kontribusi di bidang keislaman dan ilmu-ilmu lainnya.

Dr. Abdain, dalam kapasitasnya sebagai Dekan FUAD IAIN Palopo, menyatakan harapannya agar MoA ini dapat meningkatkan mutu akademik dan memperkuat jaringan kolaborasi, dan optimis kerjasama ini akan memperkuat pengajaran, penelitian, dan kontribusi dakwah yang signifikan bagi kedua institusi.

Hadir dalam acara ini dari Universitas PTIQ Jakarta: Prof. Dr. Nasaruddin Umar, M.A. (Rektor), Prof. Dr. Imam Addaruqutni, M.A. (Wakil Rektor I), Dr. Syamsul Bahri Tanrere, M.Ed. (Wakil Rektor II), Prof. Dr. Made Saihu, M.Pd.I. (Wakil Rektor IV), Prof. M. Darwis Hude, M.Si. (Direktur Pascasarjana), Dr. Topikurohman, M.A. (Dekan Fakultas Dakwah), dan Dr. Andi Iswandi, LLM. (Dekan Fakultas Syariah), Dr. Abd. Muid N, M.A. Kepala Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (S2)

Dari IAIN Palopo turut hadir: Dr. Abbas Langaji, M.Ag. (Rektor), Dr. Mustaming, S.Ag., M.H.I (Wakil Rektor III), Dr. Abdain, S.Ag., M.H.I (Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah), Dr. M. Tahmid Nur, M.Ag. (Dekan Fakultas Syariah), Prof. Dr. Muhaemin, MA (Direktur Pascasarjana), Dr. M. Ilham, Lc., M.Fil.I (Ketua Program Studi Ilmu Al-Quran dan Tafsir), dan Abdul Mutakabbir, S.Q., M.Ag. (Ketua Program Studi Bimbingan Konseling Islam).

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *

Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah