Banner
Ayo Sukseskan Tracer Study IAIN Palopo

Prestasi Membanggakan: Mahasiswa Prodi IAT IAIN Palopo Raih Juara 1 Hifzil Qur'an 20 Juz di Festival Al-Qur'an Internasional

Prestasi Membanggakan: Mahasiswa Prodi IAT IAIN Palopo Raih Juara 1 Hifzil Qur’an 20 Juz di Festival Al-Qur’an Internasional

A. Muh. Syukur, mahasiswa Prodi IAT IAIN Palopo berhasil meraih prestasi gemilang dengan memenangkan juara pertama pada cabang lomba hifzil Qur’an 20 juz di Festival Al-Qur’an Online Internasional. Dalam kompetisi tersebut, Syukur bersaing dengan 16 peserta lainnya yang berasal dari berbagai negara seperti Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, dan Mesir. Keberhasilannya dalam kompetisi ini menunjukkan keunggulan dan dedikasinya dalam menghafal Al-Qur’an.

Muh. Syukur menyatakan bahwa partisipasinya dalam kompetisi ini memberikan motivasi besar untuk terus meningkatkan kemampuan hafalannya. Dia mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara yang telah memberikan kesempatan berharga ini. Syukur juga menegaskan bahwa pengalaman ini menjadi dorongan baginya untuk semakin giat dalam murojaah agar kualitas hafalannya semakin baik.

Dr. Ilham selaku ketua Prodi IAT IAIN Palopo, mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian yang diraih oleh Muh. Syukur. Menurutnya kemenangan ini tidak hanya membanggakan bagi Muh. Syukur pribadi, tetapi juga bagi seluruh civitas akademika IAIN Palopo. Ia berharap prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa-mahasiswa yang lain untuk terus berusaha dan menorehkan prestasinya dalam berbagai ajang kompetisi, baik di tingkat nasional maupun tigkat internasional.

Prestasi yang diraih oleh Syukur di Festival Al-Qur’an Internasional ini menunjukkan bahwa mahasiswa IAIN Palopo memiliki potensi besar untuk bersaing di tingkat global. Diharapkan, keberhasilan ini menjadi motivasi bagi seluruh mahasiswa di kampus tersebut untuk terus mengembangkan kemampuan akademis dan non-akademis mereka, serta mengharumkan nama IAIN Palopo di kancah internasional.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *

Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah